Iklan Header

RPP Satu Lembar Kurikulum 2013 Kelas 1 Tema 7 Subtema 4

RPP Satu Lembar Kurikulum 2013 Kelas 1 Tema 7 Subtema 4 - www.gurnulis.id
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) satu lembar (3 komponen) Kurikulum 2013 Kelas 1 Tema 7 Subtema 4.

Ulasan

Sahabat Gurnulis, selamat berjumpa kembali dengan penulis yang masih berbagi mengenai RPP atau Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ya, hehehe. Pada kesempatan ini penulis memiliki RPP satu lembar kurikulum 2013 kelas 1 tema 7 subtema 4. Kalau Sahabat sedang mencari-carinya, alhamdulillah kita bertemu pada keadaan yang tepat. Penulis pun telah mempersiapkan file yang dapat diunduh lho.
 
Sedikit membahas definisi RPP, Rencana Pelakasanaan Pembelajaran atau RPP diuraikan sebagai rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu kali pertemuan atau lebih. RPP dikembangkan berdasarkan silabus. Fungsi dari RPP untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar atau KD.
 
Semua guru yang menyelenggarakan pembelajaran wajib menyusun RPP secara lengkap dan sistematis. Hal ini ditujukan untuk menciptakan pembelajaran yang interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, efisien, memotivasi peserta didik untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis para siswa.
 
RPP dengan format satu lembar yang disusun berdasarkan KD atau subtema bisa dilaksanakan dalam satu kali pertemuan atau lebih. Pada kesempatan ini penulis berbagi RPP untuk satu kali pembelajaran.
 
RPP satu lembar kurikulum 2013 kelas 1 Tema 7 subtema 4 ini formatnya mengikuti surat edaran Mendikbud nomor 14 tahun 2019 tentang penyederhanaan RPP yang di dalamnya memuat komponen-komponen inti berikut.
  1. Tujuan pembelajaran.
  2. Langkah-langkah pembelajaran.
  3. Penilaian pembelajaran.
Pada RPP ini, desain pembelajaran tematik di dalamnya tetap memiliki alur: (1) kegiatan pendahuluan; (2) kegiatan inti; (3) kegiatan penutup.
RPP Satu Lembar Kurikulum 2013 Kelas 1 Tema 7 Subtema 4 - www.gurnulis.id
 

Deskripsi RPP

Format
 : RPP Penyederhanaan Satu Lembar 
Dasar  : SE Mendikbud Nomor 14 Tahun 2019
Jenjang  : Sekolah Dasar
Kelas  : Kelas 1
Semester  : Semester 2
Tema  : Tema 7 Benda Hidup dan Tak Hidup di Sekitarku
Subtema  : Subtema 4 Bentuk, Warna, Ukuran, dan Permukaan Benda
Pembelajaran  : Pembelajaran 1 s.d. 6
 
 
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN REVISI 2020
(Disusun Berdasarkan Surat Edaran Mendikbud Nomor: 14 Tahun 2019)
 
Satuan Pendidikan
 : SD Negeri Gurnulis
Kelas/ Semester
 : Kelas 1/ Semester 2
Tema
 : 7 Benda Hidup dan Tak Hidup di Sekitarku
Subtema
 : 4 Bentuk, Warna, Ukuran, dan Permukaan Benda
Muatan Terpadu
 : Bahasa Indonesia, PPKn, dan SBdP
Pembelajaran ke
 : Pembelajaran ke-1
Alokasi Waktu
 : 1 hari
 
Tujuan Pembelajaran
  1. Setelah mengamati gambar yang ada pada buku, siswa dapat mengelompokkan benda-benda sesuai ciri-ciri yang ditentukan dengan benar.
  2. Setelah berdiskusi, siswa dapat menemukan makna kata tentang berbagai jenis di lingkungan sekitar dengan benar.
  3. Setelah mewawancarai teman, siswa dapat menjelaskan aturan di rumah berkaitan dengan benda-benda dengan benar.
  4. Setelah mengamati, siswa dapat memeragakan kegiatan berkaitan dengan aturan tentang benda-benda dengan benar.
  5. Setelah mengamati langkah-langkah pembuatan karya, siswa dapat mengidentifikasi pemanfaatan tanah dan atau batuan dalam membuat karya kerajinan (misalnya dari tanah liat atau pasir warna) dengan benar.
  6. Setelah mengamati, siswa dapat membuat karya kerajinan dengan memanfaatkan bahan-bahan dari tanah dan atau batuan (misalnya dari tanah liat atau pasir warna) dengan rapi.

Kegiatan Pembelajaran
Pendahuluan (10 menit)
  • Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, menanyakan kabar, dan memeriksa kehadiran siswa.
  • Menyanyikan salah satu lagu wajib dan atau nasional. Guru berusaha memberikan penguatan tentang pentingnya menanamkan semangat nasionalisme.
  • Guru melakukan apersepsi dengan cara mengulas kembali materi yang telah dibelajarkan pada hari sebelumnya
Kegiatan Inti (150 menit)
  • Ayo mengamati.
    • Siswa bersama-sama membaca teks tentang benda-benda. (Literasi)
    • Siswa mengamati berbagai gambar benda yang ada pada buku, dan menggunting gambar-gambar yang sudah diberi tanda untuk digunting.
    • Siswa berlatih mengelompokkan gambar benda-benda berdasarkan persamaan. Gambar benda tersebut dapat dikelompokkan berdasarkan warna, bentuk, dan ukuran. (HOTS)
  • Ayo berlatih.
    • Siswa menempelkan gambar benda-benda tersebut sesuai dengan ciri-ciri yang dimilikinya. (Creativity and Innovation)
  • Ayo berdiskusi.
    • Siswa berdiskusi membahas kemungkinan yang terjadi jika semua benda di sekitar kita berwarna sama. (Critical Thinking and Problem Formulation)
    • Siswa juga berdiskusi membahas kemungkinan yang terjadi jika semua benda di sekitar berukuran sama besar.
  • Ayo mencoba
    • Siswa berlatih mewawancara teman untuk mengetahui kebiasan  sehari-hari  temannya dalam merapikan kamar.
    • Siswa mewawancara sesuai pertanyaan yang ada pada buku.
  • Ayo berkreasi.
    • Siswa membuat karya dari tanah liat.
    • Masing-masing siswa menentukan benda yang ingin dibuat menjadi karya tanah liat.
    • Setiap siswa mendapatkan tanah liat, lalu dilanjutkan dengan membentuk benda menggunakan tanah liat.
Kegiatan Penutup (15 menit)
  • Guru dan siswa melakukan kegiatan refleksi hari itu. Dalam kegiatan refleksi guru memberikan beberapa pertanyaan berikut i.
    • Apa yang kamu pelajari hari ini?
  • Guru menyampaikan tugas dirumah kerja sama dengan Orang Tua, Siswa menyelesaikan tugas rumah sendiri dengan bimbingan orang tua. (Mandiri)
  • Menyanyikan salah satu lagu daerah untuk menumbuhkan Nasionalisme, Persatuan, dan Toleransi.
  • Salam dan do’a penutup dipimpin oleh salah satu siswa. (Religius)
 
Penilaian (Asesmen)
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan  sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan sikap, tes pengetahuan  dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya dan/ atau proyek dengan rubrik penilaian.

Nama Tempat,  Tanggal
Guru Kelas 1

Nama Guru
 

Daftar RPP Terkait

Berikut tautan-tautan RPP terkait yang dapat Sahabat Gurnulis akses untuk mempermudah pencarian RPP berdasarkan kelas. Silahkan klik masing-masing tautan.
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 1
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 2
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 3
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 4
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 5
Kumpulan RPP Satu Lembar Kelas 6
 

Penutup

Demikianlah bahasan mengenai RPP satu lembar kurikulum 2013 kelas 1 tema 7 subtema 4, ya Sahabat Pendidik. Silahkan diunduh, semoga memberikan kemudahan bagi administrasi pembelajarannya.

Salam literasi guru ndeso.
Munasifatut Thoifah Guru yang selalu ingin berbagi inspirasi.

Belum ada Komentar untuk "RPP Satu Lembar Kurikulum 2013 Kelas 1 Tema 7 Subtema 4"

Posting Komentar

Iklan atas artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan bawah artikel